Ternyata ini Modus yang Digunakan Oknum Guru Cabul Pesantren di Ciparay

Dipo Ningrat
Ilustrasi Pencabulan - Okezone.com

BANDUNGiNews.id - Seperti diberitakan sebelumnya, seorang oknum guru pondok pesantren di Ciparay dilaporkan telah mencabuli santrinya yang masih dibawah umur. Pelaku diduga berinisial H yang sudah melakukan tindakan bejat tersebut sejak 2019 lalu.

 

Seperti dilansir okezone, Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengungkapkan, berdasarkan pemeriksaan awal, para korban awalnya diajarkan tenaga dalam. "Yang melaporkan ini saudari R. Modusnya memanggil korban untuk diajari tenaga dalam. Namun, saat di dalam kamar, korban dipijat punggungnya hingga tidak sadarkan diri, kemudian pelaku mencabuli korban," ungkapnya.

 

Hingga saat ini, kasus tersebut masih dalam tahap penyelidikan oleh penyidik Polresta Bandung. Total sudah ada delapan saksi yang sudah diperiksa meski belum ada penetapan tersangka.

 

"Kita tetap membuka pengembangan penyelidikan. Kalau ada korban lain, penyidik akan melakukan proses pada korban lain", tandasnya.

Editor : Robby Ridwan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network