PAN Menangi Pilkada Blitar Raya, Ini Apresiasi Mantan Wabup Makde Rahmat

Arif
PAN Menangi Pilkada Blitar Raya, Ini Apresiasi Mantan Wabup Makde Rahmat. (foto/ist)

BLITAR, iNewsBlitarRahmat Santoso atau Makde Rahmat, mantan Wakil Bupati Blitar mengapresiasi keberhasilan Partai Amanat Nasional (PAN) memenangi Pilkada 2024 di Blitar Raya (Kabupaten dan Kota Blitar).

Mengacu hasil hitung cepat dan real count sementara, PAN yang mengusung pasangan Rijanto-Beky Herdihansah (Rijanto-Beky) menang mutlak di Pilkada Kabupaten Blitar.

Begitu juga di Pilkada Kota Blitar, pasangan Syauqul Muhibbin – Elim Tyu Samba (Ibin-Elim) yang diusung PAN, juga juara. Makde Rahmat juga menyampaikan terima kasih kepada Gus Iqdam.

"Sebagai kader sekaligus pengurus PAN Kabupaten Blitar dan Jatim, saya bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Gus Iqdam dengan Majelis Sabilu Taubah (ST) dan Mas Beky yang sudah mendukung serta berjuang untuk menang di Kabupaten Blitar," ujar Makde Rahmat yang saat dihubungi masih berada di Jakarta Kamis (27/11/2024).

"Karena Gus Iqdam juga banyak membantu saya, ketika kampanye Pileg 2024 di Dapil Bojonegoro dan Tuban," tambahnya.

Dalam kesempatan itu Makde Rahmat juga menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada Ketum PAN yang juga Menko Bidang Pangan Zulkifli Hasan.

Kemudian juga kepada Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Rizki Sadiq, Ketua DPD PAN Kabupaten Blitar Susi Narulita KD, dan  Ketua DPD PAN Kota Blitar Heri Romadhon.

"Serta tim-tim, kader dan relawan yang sudah membantu PAN di Blitar Raya hingga bisa menang di Pilkada 2024 ini," paparnya.

Ungkapan terima kasih juga ia sampaikan kepada Gus Kautsar dan Gus Fahim dari Pondok Ploso. Termasuk kepada Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Hashim Djojohadikusumo, yang juga adik kandung Presiden Prabowo Subianto.

Makde Rahmat yang juga Ketua Umum DPP Ikatan Penasihat Hukum Indonesia (IPHI) mengaku banyak mendapat bimbingan dan arahan.

"Beliau-beliau ini yang mendorong saya untuk maju di Pilkada Blitar, tapi saya sampaikan kalau yang direkom Mas Beky sebagai kader PAN juga dan mohon dibantu," beber Rahmat.

Selama menjabat wakil Bupati Blitar Makde Rahmat juga mengatakan banyak dibantu Anggota DPR RI Komisi III, V dan VIII dari PDIP, Gerindra, NasDem dan tentunya PAN untuk pembangunan infrastruktur di Kabupaten Blitar.

Di antaranya Sri Rahayu, Bakri, Saraswati Djojohadikusumo, Sufmi Dasco Ahmad, Habiburokhman, Roberth Rouw, Nurhadi, serta Yandri Susanto yang kini menjadi Menteri Desa PDT.

"Yang telah mengajari saya menjadi pemimpin yang baik, termasuk Kepala BNPB bapak Jenderal Suharyanto yang memberikan bantuan untuk Kabupaten Blitar dan sahabat saya Bang Romy Soekarno yang kini terpilih menjadi Anggota DPR RI Dapil Blitar, Kediri, Tulungagung," tutur Rahmat.

Makde Rahmat mengaku juga langsung berkomunikasi dengan Cawawali Elim Tyu Samba, mengucapkan selamat atas kemenangan di Pilkada Kota Blitar.

"Sudah saya sampaikan selamat secara langsung kepada Mbak Elim, semoga amanah dan bisa membuat PAN semakin besar di Kota Blitar," pungkasnya.

Editor : Solichan Arif

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network