Mensos Risma Curiga Kandungan Air di Lingkungan Keluarga Sasmiati

Ridwan
Mensos Tri Rismaharini saat mengunjungi Keluarga Sasmiati

BLITAR, iNewsBlitar - Menteri Sosial Tri Rismaharini mencurigai kandungan air yang selama ini dikonsumsi oleh keluarga Sasmiati, warga Desa Pagerwojo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar. Sasmiati dan keempat anaknya mengalami keterbelakangan mental

 

"Boleh saya minta air dari sini, akan saya periksakan," ungkap Mensos Tri Rismaharini saat mengunjungi Keluarga Sasmiati, Minggu (22/10/2023).

 

Kemudian seorang warga mengambilkan air yang selama ini dikonsumsi oleh Sasmiati dan keluarga. Air dalam botol air mineral 500 ml dibawa Risma untuk diuji laboratorium.

 

Air ini juga air yang sama dikonsumsi oleh warga sekitar. Ada sekitar 200 KK yang mengkonsumsi air dari aliran sumber mata air desa setempat. Air ini kemudian dipipanisasi untuk dialirkan ke rumah-rumah warga.

Editor : Robby Ridwan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network