Hasil Piala AFF 2020, Ini Kata Kemepora untuk Shin Tae-yong

Robby
Pelatihan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Blitar.iNews.id Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong kalah telak di Leg 1 Final Piala AFF 2020. Asnawi Mangkualam dkk dicukur gundul 4-0 oleh Tinmas Thailand.

 

Tim Garuda Indonesia masih memiliki harapan untuk keluar sebagai juara. Syaratnya harus menang pada Leg 2 Final Piala AFF 2020 kontra Thailand dengan skor minimal 5-0.

 

Kridibilitas Shin Tae-yong dipertaruhkan pada final Leg 2 nanti, Minggu (01/01/2022). Juru taktik dari Korea Selatan ini mengandalkan pemain muda dalam Piala AFF 2020 di Singapura. 

 

Melihat dari permainan, Timnas Indonesia tampil cukup imprensif. Evan Dimas dkk berhasil mengalahkan Malaysia bahkan mampu menahan imbang Timnas Vietnam yang pernah juara Piala Asia.

 

Apapun hasilnya Final Piala AFF 2020 nanti, Kemenpora tetap akan mempertahankan juru taktik Shin Tae-yong. Beberapa pihak optimistis Timnas Indonesia akan mampu memberikan perlawanan pada Timnas Gajah Putih.

 

Mantan pelatih tim muda Korea Selatan ini tetap akan melatih Timnas Indonesia untuk Piala Dunia 2020 pada 2023 mendatang. 

 

“Saya melihat bahwa anak-anak kita tetap menunjukan perlawanan meski tertekan. Shin Tae-yong ini kan sebenarnya, dikontrak oleh PSSI untuk FIFA World CUP U-23. Saya Melihat Dia masih akan terus,” ungkap Menteri Pemuda dan Olahraga,Zainudin Amali dilaniar dari Lintas Inews MNC.

Editor : Robby Ridwan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network