Italia Tampil di Piala Dunia 2022 Qatar? FIFA: Hanya Utopia

Achmad Gozali
FIFA berikan klarifikasi tentang Timnas Italia gantikan Iran di Piala Dunia.(Sumber/Instagram@nesta)

BLITAR, iNewsBlitar.id - Timnas Italia disebut lolos ke Piala Dunia 2022 menggantikan Iran yang melarang 2.000 wanita pemegang tiket datang menyaksikan pertandingan di stadion. Akhirnya, Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) buka suara terkait isu di atas.

 

Anggota Komite Eksekutif (Exco) FIFA, Evelina Christillin, mengatakan tak ada wacana menggantikan Iran dengan negara lain di Piala Dunia 2022. Evelina Christillin menyebut Timnas Italia tampil di Piala Dunia 2022 adalah utopia atau hanya khayalan belaka.

Sebelumnya media asal Italia, Sportmediaset, membuat analisis. Mereka mengatakan Iran bisa dicoret dari Piala Dunia 2022 karena melakukan pelanggaran. Pada Selasa 29 Maret 2022, Iran menjamu 

Lebanon di matchday pamungkas Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Laga tersebut digelar di Imam Reza Stadium, Mashad, Iran. Total ada 22.453 suporter yang hadir di stadion.

Namun, Federasi Sepakbola Iran (FFIRI) tidak membiarkan 2.000 wanita yang datang ke area stadion untuk memasuki area tribun.

Padahal, sebanyak 2.000 wanita itu memegang tiket laga yang akhirnya dimenangkan Iran dengan skor 

2-0 tersebut. Ini bukan yang pertama Federasi Sepakbola Iran melakukan hal serupa.

Sebelumnya pada 2019 mereka juga melakukan hal yang sama. Karena pelanggaran yang berulang, 

FIFA kabarnya segera menjatuhkan sanksi.

Lantas, kenapa Timnas Italia yang ditunjuk jika Iran terkena hukuman? Kenapa FIFA bukan mengganti Iran dengan anggota AFC lain? Ternyata Italia dipilih karena di antara tim yang gagal lolos ke Piala Dunia 2022, Italia memiliki ranking FIFA paling tinggi.

 

“Kami mengadakan pertemuan Exco FIFA pada Rabu di Qatar. Hari ini kami pun mengadakan kongres dengan semua perwakilan termasuk Iran. Kami tidak pernah membahas mengeluarkan Iran dari Piala Dunia,” kata Christilin mengutip dari Football Italia, Jumat (1/4/2022).

 

“Bahkan jika Iran dicoret, seharusnya tim Asia yang bakal menggantikannya. Mari kita singkirkan ide ini dari kepala kita bahwa Italia bisa lolos ke Piala Dunia 2022. Italia berharap dipanggil FIFA untuk tampil di Piala Dunia 2022 hanyalah utopia,” tegas perempuan cerdas tersebut.

 

Terlepas dari itu, drawing Piala Dunia 2022 dilakukan malam ini. Rencananya, drawing dilakukan di Doha, Qatar pada Jumat, (1/4/2022) pukul 23.00 WIB. iNews Blitar

 

 

Editor : Edi Purwanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network