MANDALIKA, iNewsBlitar. id - Kecelakaan fatal menimpa Marc Marquez sebelum race MotoGP Mandalika 2022. Insiden terjadi pada sesi pemanasan pada Minggu (20/3/2022) pagi WIB tadi.
Insiden kecelakaan tersebut sangat parah. Bahkan, Marc Marquez sampai terplanting dari motornya. Hal itu membuat motor peraih enam gelar motor juara dunia MotoGP hancur lebur.
Kejadian ini diawali ketika The Baby Alien (julukan Marquez) sedang melaju kencang di Sirkuit Mandalika. Namun, saat menikung di tikungan 7, tiba-tiba dia kehilangan keseimbangan.
Kemudian, motor Honda RC213V yang ditungganginya pun berguling-guling, berputar dengan sangat kencang. Marquez pun terlihat terpental dari motornya hingga jungkir balik.
Setelah terpental jauh ke pinggir lintasan, juara MotoGP enam kali itu akhirnya berhenti berguling di atas gravel. Dia nampak diam sejenak sebelum akhirnya kembali bangkit.
Tak jauh darinya, terlihat kuda besinya hancur berkeping-keping. Bisa dibilang kondisi motornya itu sangat parah karena memang terpental sangat kencang.
Ini adalah kali keempat Marquez terjatuh di Sirkuit Mandalika. Sebelumnya, dia juga terjatuh saat menjalani sesi latihan bebas hari pertama dan kedua.
Tampaknya, Sirkuit Mandalika tidak bersahabat dengan pembalap asal Spanyol tersebut. Pasalnya, Marc Marquez mengalami kecelakaan yang cukup parah. Beruntungnya, ia masih mampu untuk berdiri dan berjalan. Pastinya, dia bakal mendapat perawatan lebih mendalam jelang balapan siang nanti.iNews Blitar
Editor : Edi Purwanto
Artikel Terkait