JAKARTA, iNewsBlitar.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe menjadi Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kamis (10/3/2022). Keduanya akan memimpin pembangunan IKN selama lima tahun.
"Sebelum saya mengambil sumpah berkaitan pengangkatan kepala dan wakil kepala. Saya ingin bertanya terlebih dahulu, bersediakah saudara mengikuti sumpah sesuai agama Islam," kata Jokowi memimpin sumpah jabatan, Kamis.
"Bersedia," jawab Bambang dan Dhony. Selain pimpinan IKN, Presiden Jokowi juga melantik Andi Sudirman sebagai Gubernur Sulawesi Selatan. BACA JUGA: Istana Sebut Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe Kombinasi yang Baik Pimpin IKN Bambang dan Dhony disebut sebagai kombinasi yang baik untuk memimpin IKN.
Mereka memiliki pengalaman yang sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan Presiden Jokowi. "Kalau lihat pengalamannya, mereka kombinasi yang cukup baik dari segi profesionalisme," ujar Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Wandy Tuturoong.
Bambang Susantono dikenal sebagai pakar perencanaan infrastruktur dan transportasi di Indonesia. Tahun 2009, Bambang diangkat menjadi Wakil Menteri Perhubungan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Amanah tersebut diemban Bambang hingga masa pemerintahan SBY berakhir pada 2014.
Bambang juga sempat menjadi Plt Menteri Perhubungan pada 1–20 Oktober 2014 menggantikan EE Mangindaan yang terpilih sebagai anggota DPR. Sementara Donny tercatat sebagai Managing Director President Office Sinar Mas Land. Sinar Mas merupakan salah satu pengembang properti terbesar di Indonesia.
Wandy Tuturoong mengatakan, Bambang dan Dhony akan bertugas ikut serta menyelesaikan sejumlah aturan turunan UU IKN dan mempersiapkan kelengkapan organisasi, serta berkoordinasi dengan Bappenas dan kementerian yang selama ini mempersiapkan rancangan IKN.
Menurutnya, kedua calon ini merupakan kombinasi yang baik untuk memimpin IKN. "Karena kalau lihat pengalamannya, mereka adalah kombinasi yang cukup baik dari segi profesionalisme," jelas Wandy dihubungi di Jakarta, dikutip dari Antara, Kamis (10/3/2022).
Wandy menilai dua nama yang akan dilantik tersebut memiliki keahlian dan pengalaman yang saling melengkapi. "Ada pengalaman di pemerintahan dan juga di sektor swasta," jelas Wandy.iNews Blitar
Editor : Edi Purwanto
Artikel Terkait