JAKARTA, iNewsBlitar – BPRS Mojo Artho Kota Mojokerto (Perseroda) Jawa Timur tidak beroperasi lagi lantaran bangkrut.
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah mencabut izin usahanya. Bersama BPR Mojo Artho Kota Mojokerto, ada 13 Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang juga dicabut perizinannya.
Pada tahun 2024 ini OJK diketahui telah mencabut izin usaha 14 BPR karena dinyatakan kolaps.
"Pada tahun 2024 sebanyak 14 bank di Indonesia kolaps dan dicabut izin usahanya. Ke-14 bank tersebut adalah BPR,">
Ketimbang tahun 2023, jumlah bank bangkrut tahun 2024 lebih banyak. Pada tahun 2023 hanya ada 4 bank di Indonesia yang bangkrut.
Sementara, rata-rata tiap tahunnya terdapat tujuh sampai delapan bank bangkrut di Indonesia. Apabila ditarik sejak 2005, maka total ada 136 bank bangkrut hingga saat ini.
Hampir semua bank yang bangkrut memang merupakan BPR. Satu-satunya bank umum atau bank bukan berjenis BPR yang bangkrut dan dicabut izin usahanya hanya PT Bank IFI.
Berikut ini daftar 14 BPR yang tutup:
1. BPR Wijaya Kusuma
2. BPRS Mojo Artho Kota Mojokerto (Perseroda)
3. BPR Usaha Madani Karya Mulia
4. BPR Pasar Bhakti Sidoarjo
5. BPR Purworejo
6. BPR EDC Cash
7. BPR Aceh Utara
8. PT BPR Sembilan Mutiara
9. PT BPR Bali Artha Anugrah
10. PT BPRS Saka Dana Mulia
11. BPR Dananta
12. BPR Bank Jepara Artha
13. BPR Lubuk Raya Mandiri
14. BPR Sumber Artha Waru Agung
Editor : Solichan Arif
Artikel Terkait