BLITAR, iNewsBlitar.id - Bergabungnya bek kiri pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan langsung membuat popularitas Tokyo Verdy melesat tajam. Belum sampai 2 hari, Arhan diperkenalkan sebagai pemain anyar, Tokyo Verdy kini menjadi klub Jepang dengan followers Instagram terbanyak.
Sebelum ini, status klub Jepang dengan followers Instagram terbanyak dipegang oleh Vissel Kobe. Mereka punya 280 ribu followers lantaran diperkuat oleh legenda Barcelona, Andres Iniesta.
Klub tersebut berlaga di kasta tertinggi Liga Jepang. Iniesta sendiri sudah bergabung dengan Vissel Kobe sejak Juli 2018. Tak mengherankan jika kemudian popularitas klub tersebut melesat.
Kendati demikian, efek kedatangan Arhan ternyata lebih berasa untuk mendongkrak popularitas sebuah klub di media sosial. Karena dalam waktu singkat, transfer Arhan tersebut telah berhasil mempengaruhi masyarakat Indonesia untuk mem-follow Tokyo Verdy.
Arhan diperkenalkan oleh Tokyo Verdy melalui akun Instagram resmi klub pada Rabu 16 Februari 2022. Pihak klub tidak lupa mengucapkan selamat datang kepada sang pemain.
“Peraih penghargaan Pemain Muda Terbaik Kejuaraan Sepak Bola ASEAN (Piala Suzuki AFF) tahun 2020! Pratama Arhan dipastikan akan bergabung melalui transfer permanen dari PSIS Semarang,” bunyi pernyataan resmi dari akun @tokyo_verdy Rabu 16 Februari 2022.
“Selamat datang dan selamat bergabung, Arhan!” sambungnya kemudian.
Pemain asal Blora, Jawa Tengah, itu diharapkan tidak terbebani dengan ekspektasi besar publik. Pecinta sepak bola Tanah Air tentu berharap Arhan dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya di klub tersebut. Lebih lanjut, dia diharapkan dapat menembus tim utama Tokyo Verdy nanti.
Hingga berita ini diterbitkan, tercatat jumlah followers Instagram Tokyo Verdy mencapai 287 ribu. Padahal sebelum Arhan bergabung, jumlah followers mereka hanya puluhan ribu.
Lebih menarik lagi, Tokyo Verdy sebenarnya berlaga di Divisi 2 Liga Jepang. Namun begitu, diharapkan Arhan bisa menimba ilmu sebanyak mungkin selama menjalani karier di Negeri Sakura.
Editor : Robby Ridwan
Artikel Terkait