Rumah Makan Terbakar, 2 Karyawan Terluka

Robby
Petugas PMK Memadamkan Api di Rumah Makan Kelurahan Nglegok, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar, Selasa (30/08/2022)

BLITAR, iNewsBlitar.id - Sebuah rumah makan yang ada di kelurahan Nglegok, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar ludes dilalap Api, Selasa (30/08/2022). Akibat kebakaran ini dua karyawan rumah makan mengalami luka ringan, karena terbakar dibagian tangannya.

Tedy petugas Pemadam Kebakaran Kabupaten Blitar mengatakan, kebakaran rumah makan milik Farida ini diduga karena adanyab tabung gas yang bocor. kejadian bermula saat Khabib (19) karyawan rumah makan sedang mengoreng ayam. Saat itu, David sedang memperbaiki kompor yang sedang bocor. 


"Diduga api dari kompor pengorengan ayam langsung menyambar gas yang sedang bocor, sehingga langsung membakar seluruh bangunan rumah makan," terangnya.

Masih kata Teddy, kedua karyawan meminta tolong pada warga sekitar. Warga bahu membahu untuk memadamkan api dengan alat seadanya. 

Sementara itu, petugas pemadam kebakaran yang mendapatkan laporan langsung mendatangi lokasi. Setelah berjuang kurang lebih satu jam, api dapat dipadamkan. 

Meski tidak ada korban jiwa, akibat kebakaran ini kerugian yang dialami korban mencapai puluhan juta rupiah. 

Editor : Robby Ridwan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network