get app
inews
Aa Read Next : KPU Kota Blitar Tolak Berkas Pencalonan Mas Ibin, Ini Alasannya

Rekom Demokrat di Pilkada Kota Blitar Turun ke Mas Ibin: Diserahkan Langsung AHY

Rabu, 07 Agustus 2024 | 18:22 WIB
header img
Rekom Demokrat di Pilkada Kota Blitar Turun ke Mas Ibin: Diserahkan Langsung AHY. (foto/ist)

BLITAR, iNewsBlitar - Partai Demokrat memastikan diri mendukung Bacawali Syauqul Muhibbin atau Mas Ibin di Pilkada Kota Blitar 2024. Langkah politik Demokrat cukup mengejutkan.

Sebab sebelumnya Partai Demokrat Kota Blitar diketahui menyatakan mendukung Bacawali PDIP Bambang Rianto atau Bambang Kawit. Bak langkah kuda catur, demokrat tiba-tiba berbalik mendukung Mas Ibin yang diusung PKB.

DPP Partai Demokrat langsung mengeluarkan rekom kepada Mas Ibin yang merupakan Wasekjen Pimpinan Pusat Ansor NU.

Menurut Ketua Partai Demokrat Kota Blitar Ridho Handoko, penyerahan rekom dari Partai Demokrat akan dilakukan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Jakarta Kamis besok (8/8/2024).

“Iya mas rekomendasi besok diserahkan di DPP,” ujar Ridho kepada iNewsBlitar via WA Rabu (7/8/2024).

Yang tidak kalah mengejutkan, rekom Partai Demokrat yang diluncurkan untuk Mas Ibin langsung berpasangan, yakni Mas Ibin berpasangan dengan Elim Tyu Samba. “Iya mas berpasangan (Mas Ibin-Elim Tyu Samba),” tambah Ridho.

Elim diketahui merupakan kader Partai Gerindra di mana pada Pilkada 2024 ini Gerindra di Kota Blitar telah mengumumkan mendukung pasangan Bambang Rianto- Bayu Setyo Kuncoro yang diusung PDIP.

Ridho Handoko mengatakan, dirinya akan mendampingi Mas Ibin dan Elim Tyu Samba untuk penyerahan rekom partai Demokrat di Jakarta Kamis besok (8/8/2024).

Selain dirinya, kata Ridho, Ketua DPD Demokrat Jawa Timur Emil Elestianto Dardak juga hadir mendampingi. Sebab penyerahan rekom untuk pasangan Mas Ibin-Elim Tyu Samba dilakukan langsung Ketum Demokrat AHY.

“Saya dampingi dan mas Emil (Emil Elestianto Dardak) Ketua DPD Jatim, yang akan menyerahkan Mas AHY,” terangnya.

Sementara dikonfirmasi soal rekom Partai Demokrat yang diberikan kepadanya, Mas Ibin tidak membantah. Namun untuk lebih jelasnya, ia meminta waktu karena penyerahan rekom baru akan dilakukan Kamis besok (8/8/2024).

“Iya betul (rekom Partai Demokrat), namun masih besok,” ujarnya singkat.

Seperti diketahui, dengan bergabungnya Partai Demokrat, gestur politik Bacawali Mas Ibin yang diusung PKB semakin kuat. Jalan Mas Ibin untuk memenangkan Pilkada Kota Blitar 2024 kian lapang.

Editor : Solichan Arif

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut