Dua menit berselang, Ronaldo berhasil mencetak gol penyama kedudukan. Memanfaatkan umpan Nemanja Matic, pemain berjuluk CR7 itu merobek jala gawang Edouard Mendy dengan tembakan keras.
Gol tersebut juga sekaligus menandai gol ke-101 Ronaldo di Liga Inggris untuk Man United. Eks pemain Real Madrid dan Juventus itu berada di urutan keempat daftar pemain Man United dengan gol terbanyak di Liga Inggris.
Ronaldo kini hanya berselisih enam gol dari sang legenda, Paul Scholes. Sekadar informasi, Scholes mengemas 107 gol di Liga Inggris, di atasnya terdapat Ryan Giggs dengan 109 gol dan Wayne Rooney dengan 183 gol.
Ronaldo pun kini berhasil menjadi top skor sementara Liga Inggris dengan koleksi 23 gol, diikuti penyerang Liverpool, Mohamed Salah, dengan koleksi 22 gol. Uniknya, jumlah tersebut sama dengan yang dicatatkannya ketika masih berusia 23 tahun.
Ronaldo mengakhiri musim 2006/2007 dengan mengemas 23 gol di semua kompetisi. Itu artinya, peraih 5 trofi Ballon dOr itu masih berkesempatan mengalahkan catatan masa mudanya tersebut di musim ini. iNews Blitar
Editor : Edi Purwanto