JAKARTA, iNewsBlitar.id - Untuk diketahui, bagi masyarakat yang telah mendaftar untuk pergi menunaikan ibadah haji, jamaah akan memiliki nomor porsi. Bagaimana cara mengeceknya?
Nomor porsi haji merupakan nomor urut pendaftaran yang didapatkan jamaah saat membayar setoran awal di bank penerima setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji atau (BPIH). Nomor porsi haji terdiri dari 10 angka.
Para calon jamaah haji perlu untuk mengetahui cara mengecek nomor porsi haji. Sebab, hal penting ini dilakukan supaya calon jamaah dapat memastikan kapan mereka akan berangkat ke dua tempat di Tanah Suci.
Cara mengeceknya pun cukup mudah, asal para jamaah terkoneksi dengan akses internet, tinggal mengunjungi laman resmi kemenag https://haji.kemenag.go.id/v4/.
Berikut cara singkat mengecek nomor porsi haji yang ada di laman resmi Kemenag:
1. Siapkan nomor porsi yang didapatkan dari BPIH.
2. Kunjungi laman resminya di alamat https://haji.kemenag.go.id/
3. Akan muncul 7 pilihan keterangan di laman tersebut, namun gulirkan ke bawah untuk mencantumkan nomor.
4. Silahkan masukan nomor porsi 10 digit di kolom pencarian.
5. Klik 'cari'
Editor : Edi Purwanto