get app
inews
Aa Text
Read Next : BP Taskin Konsolidasikan Data Penduduk untuk Percepatan Pengentasan Kemiskinan

Aa Gym : Ajal Manusia tidak Bisa Ditebak, tapi Rahasia Allah Ditetapkan di dalam Rahim

Jum'at, 17 Desember 2021 | 08:02 WIB
header img
KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym)

Blitar-KH Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym dalam tausiyahnya di kanal YouTube AaGym Official menjelaskan, bahwa ajal manusia tidak dapat ditebak. Meski demikian, kematian manusia sudah ditetapkan oleh Allah SWT sejak 120 hari manusia ada dalam kandungan.

 

Saat ini tugas manusia hanya mempersiapkan diri sebelum ajal menjemput kapanpun dan di manapun. "Manusia tidak bisa menghindar, ajal dimajukan tidak bisa dimundurkan juga tidak bisa walaupun hanya sesaat. Allah merahasiakan kematian," kata Aa Gym dikutip dari Kanal YouTube Aagym Official, pada Jumat, (17/12/2021). 

 

Aa Gym mengatakan, bahwa agar manusia dapat husnul khatimah saat meninggal dunia, maka harus mempersiapkannya dengan amal ibadah yang baik. Sebab amal baik inilah yang akan menjadi teman di akhirat kelak.

 

"Satu waktu dirahasiakan oleh Allah, dua tempat kita akan mendatangi tempat kematian kita, tiga cara kita tidak tahu cara meninggalnya seperti apa tapi yang terpenting yang kita tahu husnul khatimah. Dan tugas kita yang terpenting dihidup ini mencari husnul khatimah," ujarnya.

 

 

 

Aa Gym menjelaskan, ketika kematian dirahasiakan oleh Allah SWT, maka manusia akan terus berlomba mengumpulkan pahala.

 

"Apa hikmahnya dirahasiakan ajal, satu jangan pernah menunda kewajiban jangan sampai kita mati dalam keadaan kewajiban kita tidak tertunaikan. Dua dijauhkan dari maksiat ketika orang berbuat maksiat azabnya sempurna di akhirat," ujar Aa Gym

Editor : Robby Ridwan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut